POSOLINE.COM- Rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT Ke-75 TNI dan juga merupakan ajang silaturahmi antara masyarakat dengan TNI khususnya anggota Kodim 1307/Poso dan antara pemain itu sendiri.
Hal tersebut diungkapkan Dandim 1307/Poso, Letkol. Inf. Gusti Nyoman Mertayasa SE, saat membuka secara resmi Open Tournament Futsal Dandim Cup Ke- II 2020, di Indoor Kodim 1307/Poso, Sabtu 17/10-2020.
“Saya berharap selama kegiatan berlangsung, mari kita jaga persaudaraan dan junjung tinggi sportifitas,” kata mantan Danyon 714 Sintuwu Maroso.
Selain itu dirinya mengingatkan bahwa saat ini kita masih berada pada situasi pandemi Covid-19 untuk itu mari kita patuhi Protokol kesehatan yang sudah ditentukan seperti penonton tetap menjaga jarak dan memakai masker.
Kegiatan yang dipusatkan Lapangan Indoor itu, juga dihadiri Kasdim 1307/Poso Mayor Inf Ahmad Jayadi, Ketua Harian AFKAB Poso, Rahmat Usman S.Sos serta
para Perwira Staf Kodim 1307/Poso
Sementara dari hasil laporan ketua panitia, Sdr Rahman bahwa Open Tournament Futsal Dandim Cup Ke – II tahun 2020 ini, diikuti oleh 28 club dari sekian banyak club yang ada di Poso, namun karena mengingat situasi pademi Covid 19, maka panitia membatasi peserta yang mengikuti turnamen ini.
Sebelum acara pembukaan dimulai, para Perseta yang hadir diwajibkan mengikuti protokol Kesehatan Covid-19 tetap dilaksanakan seperti menuci tangan dan pengukuran Suhu Tubuh serta menggunakan masker. SON
Opini Anda