𝗣𝗢𝗦𝗢𝗟𝗜𝗡𝗘.𝗖𝗢𝗠- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Poso mengharapkan maskapai penerbangan wings air bisa kembali beroperasi di Bandara Kasinguncu Poso.
Langkah yang ditempuh oleh Pemkab Poso lewat kunjungan Bupati Poso dr. Verna Inkiriwang melakukan rapat koordinasi bersama pimpinan Lion Group, di gedung Lion Air Tower, ruang kerja Direktur Lion Air, Jakarta, Selasa (30/08-22).
Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Hi. Sukimin mendampingi Bupati Poso bicarakan kembali kerjasama dengan Direktur Lion Air Group Rudi L dan Direktur Wings Air Ahmad.
Dalam agenda pertemuan itu, Bupati menyampaikan kesediaan kerjasama dengan Lion Air Group bisa dilanjutkan kembali, mengingat pandemi COVID-19 berangsur membaik.
“Pandemi ini sudah berangsur membaik serta dalam rangka untuk memudahkan mobilitas para wisatawan yang ingin menyaksikan pagelaran Nasional Festival Danau Poso,” sebut Bupati dalam rapat tersebut.
Hal ini disambut baik oleh Direktur Lion Air Group Rudi mengatakan pihak Lion Air Group siap membantu dan mendukung terkait lanjutan kerjasama yang telah dilaksanakan sebelumnya.
Pihak maskapai juga berpesan kepada Bupati Poso, agar pemerintah daerah meningkatkan promosi keluar, sehingga kapasitas jumlah penumpang terus bertambah dengan rute penerbangan yang ada. ** Kominfo Poso
Opini Anda