POSOLINE.COM- Setelah dilakukan proses verifikasi administrasi (Vermin), telah dituangkan ke dalam sebuah Berita Acara model BA.2.1-KWK. Akhirnya Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Perseorangan Ir.T Samsuri M.Si – Ir. Tony Sowolino M.Si memenuhi syarat.
Lolosnya Bapaslon Samsuri-Tony kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Poso, Budiman Maliki mengatakan bahwa Bapaslon Perseorangan memenuhi Syarat Dukungan yang ditetapkan untuk mendaftarkan diri dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Poso Tahun 2020.
Kata Budiman, setelah KPU Kabupaten Poso menetapkan 16.411 dukungan memenuhi syarat dari hasil rekapitulasi verifikasi faktual dan verifikasi faktual masa Perbaikan dukungan Bapaslon.
“KPU Kabupaten Poso menetapkan 16.411 Dukungan Memenuhi Syarat Hasil Rekapitulasi Verifikasi Faktual dan Verifikasi Faktual masa Perbaikan Dukungan Bakal Pasangan Calon Ir.Samsuri MSi dan Ir. Tony Sowolino MSi,” jelas Budiman, di Kantor KPU Kamis, 20 Agustus 2020.
Ketua KPU juga menjelaskan sebelumnya, syarat dukungan yang ditetapkan sejumlah 14.724 dengan sebaran minimal di 10 Kecamatan, pada masa Verifikasi Faktual Awal Dukungan yang dinyatakan memenuhi syarat sejumlah 12.400 dukungan.
“Sedangkan pada masa Verifikasi Faktual Perbaikan sejumlah 4.011 dukungan sehingga jumlah total dukungan 16.411 dukungan,” rincinya
Intinya tambah Budiman, pada tahapan pendaftaran pasangan calon pada tanggal 4-6 September 2020, dinyatakan Bapaslon Perseorangan ini dapat melakukan pendaftaran dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Poso Tahun 2020. SON
Opini Anda