POSO– Bupati Poso, dr. Verna G.M. Inkiriwang membuka kegiatan Rapat Kerja (Raker) bersama jajaran pemerintah daerah sekaligus meluncurkan Aplikasi SISKEUDES dan Program Penanganan Desa/Kelurahan CANTIK (Cinta Statistik), di BarugaTorulemba, Rabu (18/09-24).
Rapat kerja tahun ini merupakan momentum penting dalam menyusun strategi dan program kerja pemerintah daerah untuk menghadapi tantangan serta mewujudkan visi dan misi Kabupaten Poso.
Dalam forum ini, akan dibahas berbagai isu strategis, dirumuskan kebijakan, dan disusun langkah-langkah konkret untuk meningkatkan pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan, pelayanan kepada masyarakat, serta percepatan pembangunan di seluruh wilayah Kabupaten Poso.
Bupati Verna mengajak semua peserta untuk memanfaatkan kesempatan ini dalam melakukan diskusi konstruktif, menyusun strategi yang tepat, dan menjalin komunikasi efektif. Dengan semangat kolaborasi dan sinergitas yang kuat, diharapkan pilkada serentak di Kabupaten Poso dapat disukseskan.
“Saya mengajak kita semua untuk memanfaatkan rapat kerja ini sebaik-baiknya, dengan diskusi yang konstruktif dan pemikiran yang terbuka. Mari kita bersinergi, berkomitmen, dan bekerja keras demi kemajuan Kabupaten Poso yang kita cintai,” ujar Bupati Verna dalam sambutannya.
Peluncuran Aplikasi SISKEUDES dan Program CANTIK diharapkan dapat membantu meningkatkan transparansi, akuntabilitas, serta efisiensi dalam pengelolaan keuangan desa dan data statistik di Kabupaten Poso. Dengan aplikasi ini, pemerintah daerah optimis dapat mewujudkan tata kelola pemerintahan yang lebih baik dan pelayanan yang lebih optimal kepada masyarakat.
Hadir dalam rapat tersebut anggota Forkopimda Kabupaten Poso, asisten dan staf ahli bupati, pimpinan Bank Sulteng Poso, Kepala BPS Poso, Ketua KPU dan Bawaslu Kabupaten Poso, para kepala instansi vertikal, para Kepala OPD Pemda Poso, serta para camat, lurah, kepala desa, ketua BPD, LPM, dan tokoh masyarakat.**
Sumb: Kominfosandi Poso
Opini Anda