Anda sedang merencanakan liburan? Rasanya informasi tentang Fasilitas Glamping Lakeside Rancabali di Ciwidey ini bisa menjadi salah satu referensinya. Untuk anda yang belum tahu, glamping ini berada di tepi kawasan Situ Patenggang, Jawa Barat.
Situ Patenggang sendiri merupakan danau wisata dengan pemandangan alam yang cantik dan suasana sejuknya. Dikelilingi pepohonan dan danau yang luas, membuat liburan anda semakin menyenangkan dan sekaligus recharge energi.
Berwisata di alam terbuka, selain menenangkan batin juga mampu meningkatkan kepedulian kita terhadap alam, loh! Daya tarik lainnya dari Glamping Lakeside Rancabali ini adalah berada di area perkebunan teh.
Semakin penasaran dengan Fasilitas Glamping Lakeside Rancabali ini? Yuk, kita intip informasi-informasi di bawah ini!Β
7 Fasilitas Glamping Lakeside Rancabali
- Banyak Pilihan Tenda
Fasilitas Glamping Lakeside Rancabali yang pertama adalah tentang banyaknya pilihan tenda penginapan. Untuk anda yang belum pernah berkunjung, jangan bayangkan villa bertingkat untuk bermalam.
Karena anda akan diberikan pengalaman tak terlupakan dengan bermalam di tenda berukuran besar yang lengkap dengan perabotan di dalamnya.
Di dalam tenda, anda akan mendapatkan fasilitas berupa kamar mandi, minuman hangat, kudapan, teko listrik hingga air panas.
Setiap tipe tenda memiliki kapasitas dan harga yang berbeda. Ada tipe Keong Tent untuk 4 sampai 5 orang, biaya mulai Rp1,1 juta dan anda sudah mendapatkan juga paket sarapan.
Lalu ada Lakeside Tent, yang berkapasitas hingga 5 orang. Pemandangan yang ditawarkan adalah danau dan hutan. Biaya yang perlu anda keluarkan sekitar 1,5 juta.
Family Tent, yang muat hingga 10 orang. Tipe ini berada di area kebun teh dan juga danau. Biayanya sekitar Rp2,5 juta.
Lalu yang terakhir ada Sayang Heulang dengan berbagai tipe dan kapasitas yang berbeda. Harga yang perlu anda bayarkan adalahΒ Rp 2,5 juta. Semua harga di atas sudah termasuk paket sarapan.
Β 2. Kegiatan Outdoor Menarik
Tak seru rasanya jika berlibur di alam tanpa aktivitas menarik. Di area ini, anda bisa menaiki perahu untuk menikmati pemandangan danau yang indah. Bahkan, anda juga bisa ikut wisata jalan-jalan di kebun teh hingga memetik strawberry di kebunnya.
Β 3. Kulineran di Kapal Pinisi
Ada resto berbentuk Kapal Pinisi di tengah kebun teh! Resto ini juga salah satu Fasilitas Glamping Lakeside Rancabali yang mewah dan unik. Interior di dalamnya sangat mirip dengan desain kapal sesungguhnya.
Banyak menu makanan yang bisa anda pilih, mulai dari masakan khas Jawa Barat hingga masakan ala Eropa!
Untuk anda yang kebetulan berada cukup jauh dari Ciwidey atau bahkan di luar Jawa Barat, jangan kebingungan bagaimana cara mendapatkan tiket masuk bermalam dengan tenang di sini, ya.
Karena ada Blibli yang bisa anda jadikan pilihan terbaik untuk membelinya. Di Blibli anda akan mendapatkan penawaran harga terbaik untuk paket liburan yang penuh dengan pengalaman baru.
Harga yang ditawarkan juga termasuk ramah kantong, mengingat yang anda dapatkan adalah layanan full selama anda berada di Glamping Lakeside Rancabali tersebut. Selain itu, anda juga memiliki kesempatan besar untuk mendapatkan harga diskon dari Blibli!
Akses mudah untuk mendapatkan tiket Glamping Lakeside Rancabali Ciwidey dari Blibli, juga menjadi nilai tambah lainnya. Anda bisa mengaksesnya secara daring saja.
Fasilitas Glamping Lakeside Rancabali di Kabupaten Bandung ini sangat cocok untuk dinikmati bersama orang-orang tersayang. Bagaimana? Sudah menentukan waktu keberangkatan? Atau anda bisa segera memesan tiketnya untuk liburan akhir tahun nanti.
Opini Anda